LESUNG PIPI
Dokter : Saya tidak melihat keanehan apapun pada wajah anda. Apanya yang mau dirubah?
Seorang dokter bedah plastik merasa heran dengan kedatangan perempuan muda yang sedang duduk di hadapannya. Diambilnya pena dan diletakkannya di tengah-tegah wajahnya.
“Saya ingin dokter menambal lesung pipi saya.”
SUSAH CARI BAJU
“Apa yang bisa saya bantu bu?” Kata seorang dokter bedah plastik ternama di Jakarta kepada pasiennya, seorang perempuan menarik dan sexy.
“Gini dok. Saya ini memang tidak gemuk. Tapi bukan berarti tubuh saya tidak bermasalah.”
Dokter itu mengeluarkan selembar kertas sambil mendengarkan pasiennya dengan seksama.
“Saya selalu sulit mencari pakaian yang tepat. Kadang pinggang dan lengan pas, eh dadanya gak bisa dikancing.
Giliran dada yang pas, pinggangnya kedodoran.
Acara berburu pakaian sangat melelahkan dok. Kalau harus selalu menjahit baju, selain tidak praktis, ya jatuhnya lebih mahal dok.”
“Lalu.. apa yang harus saya lakukan bu?”
“Dokter lihat baju ini?” Perempuan itu mengeluarkan sehelai gaun mahal yang seksi dan indah rancangan desainer luar negeri.
“Tolong kecilkan payudara saya dok.. agar bisa memakai baju ini.”
OPERASI KECIL
Ada yang bisa saya bantu bu?” Seorang dokter bedah plastik terkenal di sebuah klinik kecantikan menyapa pasien cantiknya, seorang ibu berusia akhir 30an.
“Iya dok. Saya mau melakukan operasi kecil untuk memperbaiki penampilan saya.” Begitu jawab perempuan itu.
“Tapi hidung ibu sudah oke. Mata juga proporsional. Bibir, pipi, dagu oke oke saja. Tubuh ibu juga tidak gemuk.”
Dokter tersebut.memperhatikan pasiennya lekat-lekat untuk menemukan kekurangan pada fisik pasiennya.
“Ah dokter.. bukan itu dok. Ehmmm… malu saya jadinya” jawab pasien itu dengan wajah bersemu merah.
Lalu si dokter tersenyum simpul seolah memahami apa yang dibutuhkan pasiennya.
“Pasti gak jauh-jauh dari itu dan ‘itu’.” gumamnya dalam hati.
“Jempol saya dok. Terlalu besar untuk ngetik di android ini. Bisa dikecilkan gak dok?”
hahaha…bisa aja ya ibu muda jaman sekarang…hihihi
Lah udah dateng .. hahahah.. abis kayaknya zaman sekarang operasi plastik sudah jadi kebutuhan, jadi saya coba meng capture nya dari sisi humor aja. lumayanlah kalau ada yang ketawa begitu baca.
Lucu juga nich, ijin copas ya.Tq